Selasa, 23 Oktober 2007

Mulan Ngaku Beli Sendiri secara Kredit 7 Tahun


Seperti Ahmad Dhani, Mulan Kwok juga membantah kabar yang menyebutkan dirinya dibelikan rumah oleh Dhani di Pondok Indah. Kata Mulan, Rumah mewah itu dibeli sendiri secara kredit selama tujuh tahun.

"Kabar itu fitnah. Fakta sebenarnya, rumah ini dibeli Mulan secara kredit melalui Bank Mandiri dari orang yang bernama Alex Boby Rasyid seharga Rp1.950.000.000. Mulan membayar dengan cara mencicil Rp950 juta sudah lunas dibayar, sementara yang Rp1 miliar dicicil tujuh tahun melalui bank," jelas kuasa hukum Mulan, Hotman Sitompul, di kediaman Mulan, Jalan Pinang Perak III, PA22, Pondok Indah, Jakarta Selatan, Selasa (23/10/2007).

Rincian lebih lanjut, Rp1 miliar dibayar mulai 23 Oktober 2007 melalui Bank Mandiri. Dengan cicilan rumah per bulan sebesar Rp17 juta, Mulan baru akan bebas dari hutang pada 2014.

"Mulan memiliki bukti-bukti penjualan rumah dan diagunkan bank," imbuh Hotman.

Mulan sendiri menyesalkan berita yang merugikan dirinya itu. Dia kecewa semua orang mengetahui perihal pembelian rumah tersebut.

"Kenapa saya beli rumah semua orang harus tahu? Sebelumnya saya beli rumah juga secara kredit di Jalan Gedung Hijau, Pondok Indah. Ini adalah bentuk investasi karena saya bingung harus dikemanakan uang saya," ujar Mulan.

Sekali lagi, mantan personel Ratu ini menegaskan, pembelian rumah yang terletak di depan studio Dhani tersebut tanpa ada udang di balik batu.

"Saya membeli rumah tidak ada sangkut paut dengan siapapun dan tidak ada maksud menyakiti siapa pun. Juga tidak ada paksaan untuk membelinya," tandasnya.

Keterangan Mulan dan Hotman itu diperkuat kesaksian penjual rumah, Alex Boby Rasyid yang ikut dihadirkan.

"Saya telah menjual rumah ke Mulan sebelum Lebaran. Waktu itu, teman Mulan ada yang mencari rumah untuk Mulan dan saya tawarkan rumah ini. Rumah ini ada sejak 2004, jauh sebelum studio Dhani jadi," kata Alex.

Tidak ada komentar: